Foto Ama Calon Istri

Ni Foto saya ama calon istri lagi jalan-jalan ke Paris, (Parangtritis). seru, asik, dan bahagia pastinya,hehehe.

Foto Nikah 23 Agustus 2012

Hari Ini, waktu saya ijab Qobul, katanya duniapun ikut tersenyum :)

Foto nikah, foto bareng sepupu

Ni sepupu-sepupu saya yang sering Nge Jailin Hatinya wanita, :D

Lagi Di Ait terjun dekat Ketep

Nih Foto di air terjun dekat ketep, namanya lupa.hehe

Seru-Seruan di Pantai Bareng Sahabat

Nih Foto satu kekejaman yang pernah terjadi diDunia, di Kubur Hidup-hidup ama Duo Lati,hahaha

Senin, 25 Oktober 2010

Jadilah diri sendiri saat kau mencinta

Ada banyak kejadian yang terjadi dari seseorang, yang terkadang membuat kita justru malah prihatin. Karena demi mendapatkan cinta atau simpati dari seorang yang dia cintai, dia tidak bisa memposisikan dirinya sebagaimana adanya. Dan cara yang dilakukannya untuk mendapatkan simpati dari orang yang dia cintai SALTO(salah total).

Mungkin kita pernah mendengar atau mengalaminya sendiri. Mencintai seseorang yang kita sukai tapi justru kita salah memorsikannya dan akhirnya cinta itu malah menyiksa diri kita.
dan ini mingkin sesuatu yang pernah terjadi dalm kehidupan kita.
Apa yang membuat kita tersiksa? kenapa bisa terjadi yang demikian itu.? saya rasa kita tidak menginginkan itu terjadi pada diri kita, tapi mungkin itulah kenyataannya.

Alasanya : Ketika kita mencintai seorang yang kita sukai, terkadang kita sering melupakan jati diri kita sendiri. Atau berusaha selalu tampil baik dan terlihat sempurna di depan orang yang kita cintai, kita ingin jadi orang yang istimewa di depan orang yang kita cintai tanpa melihat seberapa besar kemampuan diri kita (berusaha menutupi segala kekurangan kita di depan orang yang kita sukai).


  mungkin ada berapa contoh yang bisa saya contohkan ;
  • memberi sesuatu yang bila kita bandingkan dengan kemampuan kita itu terlalu berlebihan, tapi demi membuat orang yang kita sukai senang atau bahagia kita berusaha membelikannya.
  • berusaha merubah sikap kita yang tidak pernah kita lakukan demi orang yang kita sukai, sehingga membuat kita tidak nyaman.
  • berusaha memberi waktu yang banyak untuk dia saat dia membutuhkan, padahal kita sendiri terlalu banyak tugas yang belum kita kerjakan.
  • Dan mungkin masih banyak lagi contoh yang tidak sempat saya tuliskan.
 Jika contoh di atas penah kita alami berarti kita tidak menjadi diri kita sendiri dalam mencintai seseorang, padahal kalau kita renungkan makna cinta itu adalah sesuatu yang fitrah, sesuatu yang suci, yang tidak memandang sesuatu dari apapun. cobalah kita berusaha untuk jujur dengan apa yang kita punyai, itu akan jauh lebih baik, karna kita sudah menjadi diri sendiri. toh kalaupun dengan itu dia tidak mau membalas cinta kita, sadarilah bahwa dia bukan yang terbaik untuk kita, dan dia pun mencintai kita bukan karena dasar cinta tetapi pada materi semata.


intinya ; jika kita mencintai seseorang jadilah seperti diri kita sendiri, janganlah kita memakai topeng demi mendapatkan orang yang kita cintai. jika orang bilang cinta itu buta bukan berarti kita juga ikut buta dalam memporsikan cinta kita, tapi jadikan cinta yang buta itu sebagai salah satu jalan untuk menjadikan diri kita orang yang paling jujur dalam mencinta.

Rabu, 20 Oktober 2010

Kasih Ibu

Ibu, engkau seorang ibu yang luar biasa,
begitu lembut, namun juga begitu kuat.
banyak cara engkau menunjukan kepedulianmu
engkau sabar ketika ku berbuat salah
engkau membimbingku ketika ku bertanya
tampaknya engkau dapat melakukan apa saja
kau sumber kenyamananku
engkau bantalku ketika aku terjatuh.
engkau membantu di masa-masa kesulitanku
engkau mendukungku ketika ku membutuhkanmu
cintamu tidak ada habisnya
dan Jika ku harus memilih
engkau akan menjadi orang yang akan ku pilih!!
Dariku anakmu yang menyayangimu…….

Kamis, 07 Oktober 2010

Terima Kasih Pondokku Tercinta


waktu terus berjalan,tak terasa sedikit lagi ku akan meninggalkan pondok tercinta....
6 tahun belajar di pondok masih terlalu sedikit yang ku dapatkan.
dari sejak taggal 16 juli 2004 ku di antar di pondok ini,banyak kenangan yang ku dapatkan bersama teman teman,kenangan dengan para guru guruku tercinta,kenangan bersama almarhum K.H Muhammad Abubakar yang biasa di sapa oleh para santrinya dengan panggilan Aba.sedikit ya saya cerita kenangan bersama beliau,kisah ini terjadi ketika aba masih dalam keadaan sehat Wal Afiat.
waktu itu saya dengan berapa orang teman di ajak aba di salah satu kebunnya,dan itu bukan kali pertama saya di ajak kerja di kebunnya.ketika sampai di kebun,kami semua dapat tugas memperbaiki pagar pagar yang sudah rusak,kebetulan waktu itu musim hujan,kebun basah dan licin,pas kerjanya baru di mulai "DRUGGGGG''ada salah satu teman saya jatuh ke lubang yang cukup besar,hehehe sebut saja namanya Pruti alias Roy.saya dengan semua teman teman tertawa lepas,aba hanya tersenyum manis.setelah itu kami melanjutkan kerja,sambil kerja kami mendapat banyak ilmu dan nasehat dari Aba,satu lagi yang gak bakalan terlupakan bersama aba,yang sampai sekarang masih terngiang di telinga.sudah menjadi kebiasaan aba agar kami gak bete kerja,biasanya aba menghibur kita yang lagi kerja.aba menghibur kita dengan menyanyikan berapa patah kata syair dangdut yang sering aba nyanyikan kalau lagi kerja di kebun, "KALAU CUMA MAKAN DI RUMAH ADA,KALAU CUMA MINUM DI RUMAH ADA''.Asyik kalau dengar aba lagi nyanyi,asik karna nadanya lari 180 derajat dari yang aslinya..hehehe,saya dengan teman teman hanya bisa tersenyum sedikit tertawa.
itu satu kenangan yang tak akan terlupakan dengan alm.aba tercinta,dan masih banyak lagi kenangan dengan beliau yang masih teringat jelas Di Benakku.
kisah ini termasuk kenangan yang tidak terlupakan di pondok ini.

menghitung hari,mau tidak mau,sedikit lagi Ku tidak akan tercatat sebagai santri di pondok ini.itu pertanda Aku tidak akan bisa belajar,bercanda dengan teman teman di pondok ini.karna jata belajar 6 tahun akan segera habis hanya dengan menghitung hari.
semua itu hanya kan menjadi kenangan indah yang akan tersimpan di dalam hati.
tanpa disadari dari penuntutan selama 6 tahun di pondok ini yang sedikit lagi akan berakhir,hidup ini terasa cepat jika tidak di gunakan dengan sebaik baiknya.hidup ini berputar dan terus berputar,dulu kita masih terasa cukup kecil,sekarang tak terasa sudah tumbuh menjadi orang yang dewasa.dulu kita masih duduk di bangku kelas satu MTS,tak terasa sekarang akan meninggalkan bangku MA.Begitu juga dengan keadaan kita saat ini..Sekarang kita Masih terasa Sehat Bugar,pasti tak terasa pula kita akan jatuh sakit.sekarang kita masih dalam keadaan terbuka mata lebar lebar, pasti tak terasa pula kita kan menutup mata untuk selama lamanya.itulah satu pelajaran berharga ketika ku sadari ku akan meninggalkan pondok ini,bahwa sekuat apapun kita hidup,pasti akan Berakhir.



Terima kasih untuk pondokku,pondok AL KHAIRAAT tilamuta.yang telah Mendewasakanku.terimakasih banyak untuk Aba tercinta dan semua guru-guruku,yang telah memberikan petunjuk jalan mana yang harus di tempuh.terimakasih untuk semua teman temanku yang telah bersedia menemani hari hariku di pondok ini.Hanya Allah lah yang bisa membalas semuanya..
Semoga Kita Kan di kumpulkan Bersama di Hari Kebangkitan nanti..Amin...