Rabu, 19 Desember 2012

Smartphone Blackberry 10 Diprediksi Sepi Peminat


Smartphone Blackberry 10 – Meski sudah berseliweran tentang informasi spesifikasi hardware dari perangkat terbaru produksi Research In Motion (RIM) yang rencananya akan diluncurkan di awal tahun depan, RIM belum menyebut angka pasti untuk membandrol Blackberry 10. Harga resmi hanya akan mulai diberikan pada saat peluncuran 31 Januari 2013 nanti.
blackberry 10
Hanya satu hal yang dapat dijadikan perkiraan harga Blackberry 10 nantinya, yakni produk-produk pertama Blackberry 10 ini nantinya akan masuk dalam kategori premium. Artinya, produk-produk Blackberry 10 awal akan disematkan pada perangkat dengan kategori high-end. 
Target pasar untuk perangkat BlackBerry 10 pertama nanti adalah para early adopter, trendsetter, dan mereka yang menginginkan perangkat dengan teknologi terkini. Menurut Managing Director Research in Motion South Asia, Hastings Singh, Blackberry 10 diposisikan sebagai lawan Samsung Galaxy S3 dan iPhone 5.

Dengan demikian, bila berpatokan pada kisaran harga kedua smartphone tersebut saat sekarang ini di pasaran, maka kemungkinan besar smartphone Blackbery 10 ini akan berada pada kisaran harga tidak kurang dari Rp. 6 juta. Sebagai informasi, dua smartphone dari Samsung dan Apple tersebut kini dijual dengan kisaran harga Rp 6 juta atau lebih.
Yang kemudian menjadi pertanyaan adalah dengan harga serta fitur Blackberry 10 ini apakah perangkat ini dapat langsung bersaing di tahun 2013 khususnya di pasar Indonesia?
Pasar Blackberry di Indonesia memang cukuplah lumayan, dan mungkin akan tetap bisa bersaing. Namun, karena prediksi banderol harga yang segitu tinggi, penyerapan market kemungkinan akan berjalan pelan, dan akan sepi peminat. Para user di Indonesia diprediksi masih akan menggunakan perangkat lama dengan operating system lawas pula. Mengingat pula bahwa para pengguna Blackberry di Indonesia tidak hanya kalangan eksekutif dan bisnis yang memerlukan spesifikasi tinggi untuk menunjang pekerjaan mereka. Dan kebanyakan mereka hanyalah mereka yang hanya ingin menggunakan fitur Blackberry Messenger (BBM) semata.
Jadi sebagaimana disampaikan oleh Darwin Lie, Market Analyst Client Devices IDC Indonesia, serapan pengguna Blackberry 10 baru akan terlihat signifikan manakala RIM mengeluarkan perangkat yang lebih murah untuk OS Blackbery 10 ini.

4 komentar:

Kabarnya bb10 terlalu mahal, di tambah lagi persaingan pasar smartphone makin banyak, jadi hampir di pastikan BB10 akan sulit bersaing. salam kenal.

kita tunggu aja kelanjutan bb10 nanti. semoga saja sukses.

bb sekarang sduah gak zaman, orang lebih cenderung suka androit.

otak loo bb gak zaman, yang ada android makin kuno ajeee... nyindiiiirrr